Posts

Showing posts from 2011

Cloudy

Image
Terakhir ini... Langit terlihat mendung Semendung hatiku yang tiada warna Tak setitik putih yang kulihat Hanya muram Walaupun... Ukiran lembut awan Derunya angin berhembus Alunan kicau burung Hingga eloknya sang pelangi Tak ada yang mampu Mengembalikan cerah di hatiku behind the story : Kulempar pandangan datar keluar jendela dan seseorang pun bertanya, "Git, kok murung?" Dengan perasaan campur aduk kujawab, "Iya, pensil warna yang biasa mewarnai hari-hari gue udah nemuin buku gambar lain." Dan temanku hanya terdiam sambil memelukku.

Jaket Abu

Ruangan aula ini cukup besar dengan enam buah pendingin di dalamnya. Biasa dipakai untuk acara pementasan siswa-siswi, pameran, maupun seminar.  Warna dinding coklat muda dengan properti berwarna senada di dalamnya membuat ruangan ini terlihat indah dan megah. Jejeran kursi yang tertata rapi dengan ukuran sedikit besar membuat siapa saja berpikir bahwa tidur di kursi tersebut pasti sangatlah nyaman. Ditambah udara sejuk yang terhembus dari pendingin ruangan siap mengantarkan siapapun memasuki alam bawah sadar jauh lebih dalam, jauh lebih dalam. Di salah satu sudut ruangan aula duduklah seorang gadis kurus berseragam putih abu dengan Milo Chocolate Bar dan sebuah buku agenda dengan tulisan “@millysha” di pangkuannya. Mencoba menahan dingin dan berdoa seminar yang sedang disampaikan cepat selesai. Duduk di barisan kedua dari belakang bukanlah pilihan yang tepat karena berada dekat dengan pendingin ruangan bagian belakang. Namun, ia tak punya pilihan lain karena barisan depan dan tengah

Tiarangga

Image
Warning: Buat yang sering galau harap jangan baca postingan gue kali ini. Kenapa? Karena bisa bikin tambah galau. (untuk beberapa pembaca yang merasa "senasib" hehe no offense guys) Ini sedikit cerita tentang temen gue dan gue udah dapet izin dari dia buat share ceritanya di blog gue. Sebut saja Tiara (nama samaran, kalo ga disamarkan bisa dilempar kasur sama empunya). Pada zaman purbakala, Tiara pernah menyayangi seseorang, sebut saja Angga (nama samaran juga). Tiara bilang Angga satu-satunya orang yang dia sayangi (mungkin) sampai saat ini, kayanya daleeem banget sedalem palung laut. Karena satu dan lain hal yang complicated (maaf ga bisa diceritain), mereka memutuskan untuk temenan aja. Saat ini Angga udah punya cewe, sedangkan Tiara masih menjanda, upss menjomblo. Beberapa waktu lalu, Angga sms Tiara minta ditemenin nyari kado buat cewenya. Angga bilang sekalian mau traktir Tiara peje karena Angga ga mau di akhirat nanti didatengin Tiara gara-gara belum ngelunasi

Mother Love

Image
Jumat, 5 Agustus 2011 Saat eval...   Ibu: Dek pulang jam berapa? Buka di kampus atau di rumah? Me: kayanya buka di kampus dulu bu, abis itu baru pulang, soalnya acaranya sampe sore Ibu: Oh ya dah hati2 dek, nanti ibu ada buber di luar tapi gak tau dateng apa gak Me: oh, iya bu, nanti kalo mau pulang adek sms Beberapa saat setelah eval... Me: bu, ternyata acaranya udah selesai, ini otw ke rumah, ga jadi buka puasa di kampus Prediksi gue briefingnya sampe sore plus nungguin temen eval dulu jadinya jam 5an baru selesai. Ternyata jam 3 udah kelar, temen gue juga ga ada eval, jadi kita langsung pulang. Gue nyampe rumah jam setengah 5 sore, langsung mandi dan bantuin nyokap masak buat buka puasa, gerecokin lebih tepatnya. Pas lagi nikmatin tajil dan ngobrol-ngobrol sama nyokap gue baru sadar beliau ga jadi buber di luar, trus gue tanya: “Lho, ibu ga jadi buber di luar?” dan nyokap menjawab: “Engga dek, pas tadi adek sms pulang cepet dan buka puasa d

Setengah Isi Setengah Kosong

Image
Daaaaan satu lagi must-read book yang mau gue share kalimat-kalimat dengan pemikiran-pemikiran keren di dalamnya adalah “ Setengah Isi Setengah Kosong ”. Jujur pertama kali gue denger judul buku ini gue kira tentang horror gitu (yang pastinya ga bakal mau gue baca), but it’s not. Buku ini berkisah cerita-cerita pendek inspiratif yang memiliki banyak hikmah yang dapat kita petik di tiap ceritanya. Sarat akan pesan moral dan kata-kata motivasi dengan bahasa yang mudah dipahami. Menyanyi yang sesungguhnya tidak didahului apakah kita bisa menyanyi atau tidak. Menyanyi yang sesungguhnya tidak pula karena suara yang kita miliki adalah suara indah. Menyanyi yang sesungguhnya adalah nyanyian hati yang diliputi rasa syukur dan sukacita yang didasari oleh ketulusan dan kerendahan hati. Jadilah "tuli" untuk hal-hal negatif yang tidak jelas kebenaran dan asal usulnya, serta bukalah telinga selebar-lebarnya untuk orang lain dan untuk introspeksi diri. Tetap baik kepada se

Ranah 3 Warna

Hello Guys! Udah lama ga cuap-cuap di blog dan sekarang bingung mau nulis apa *gakaget* Oke, daripada kelamaan mikir yang nantinya bisa berujung galau *skip*, gue mau bagi-bagi kalimat-kalimat bagus dari novel kedua Ahmad Fuadi " Ranah 3 Warna " yang menurut gue must-read book. Aku ingin membuktikan kepada mereka semua, bukan mereka yang menentukan nasibku, tapi diriku dan Tuhan. (Bab Mendaki Tiga Puncak Bukit) "I'malu fauqa ma 'amilu" Berusaha di atas rata-rata orang lain. (Bab Batanggang) Siapa saja bisa juara kalau tidak menyerah. (Bab Dinamit dari Skandinavia) Nasihat Imam Syafi'i: Berlelah-lelahlah, manisnya hidup terasa setelah lelah berjuang. (Bab Panen Raya) Jangan menyerah. Menyerah berarti menunda masa senang di masa datang. (Bab Panen Raya) Semakin banyak yang melihat aku dengan sebelah mata, semakin menggelegak semangatku untuk membuktikan bahwa kita tidak boleh meremehkan orang lain, bahkan meremehkan impian kita s

Putih Abu

Image
Untuk teman-teman, sahabat, dan dia yang kutemui di SMANSASI Terima kasih atas tiap detik masa-masa SMA yang berharga Atas suka duka yang dilewati bersama Atas segala tingkah dan ucapan yang mengukir tawa Atas semangat yang tiada henti Atas pelajaran yang begitu berarti Atas kesedihan yang terbalut pelukan Atas genggaman yang selalu menguatkan Atas tiap peristiwa yang tak terlupakan Atas persahabatan yang tak tergantikan Dan cinta yang begitu indah Terima kasih... Backsound: Bondan Prakoso & Fade2Black - Kita Selamanya

Pancake

Image
Salah satu hal yang bikin gue bahagia yaitu saat orang-orang terdekat makan makanan bikinan gue dan honestly mereka bilang “enak”, ada satu kepuasan tersendiri. Dan setelah sekian lama aku menunggu, ehem... setelah sekian lama gue mencoba berbagai resep pancake yang ga jarang berujung bantet (hiks), finally I found my own pancake recipe, yeay! Cara ngebuat American breakfast ini gampang banget kok, I believe everyone can do this. Bahan : 150 gram tepung terigu 200 ml susu cair 3 sdm gula pasir 2 butir telur ayam 1 sdt baking powder ½ sdt baking soda 100 gram mentega, cairkan Pelengkap : Untuk topping-nya bebas, boleh pake taburan apa aja sesuai selera. Bisa ditambahin maple syrup, melted chocolate, keju, selai strawberry, atau dikasih susu kental manis juga udah enak. Kalo gue sukanya pake melted chocolate . Cara membuat : 1. Campurkan tepung terigu, gula pasir, baking powder, dan baking soda. 2.   Kocok telur dengan mixer lalu masukkan campuran b

Memories at South Bandung

Image
Hello, Guys! Ga kerasa udah ngelewatin setengah liburan dari waktu tiga bulan libur kuliah semester genap. How’s your holiday so far? I hope you can enjoy every single day although you’re going nowhere hahahay #curcol   Gue punya tips yang bagus buat kalian yang liburan kali ini cuma satu dua kali pergi liburan dan lebih banyak ngabisin waktu di rumah atau malah ga kemana-mana. Don’t worry, Guys. Masih banyak hal bermanfaat lainnya yang bisa kalian lakuin di rumah, contohnya seperti yang gue lakuin beberapa hari lalu yaitu BERES-BERES! Yap, satu kegiatan yang gue yakin kalian males ngelakuinnya (begitu juga gue). Awalnya emang males, tapi kalo udah selesai serasa plong, lancar banget kaya diare. Rumah jadi lebih rapih, bersih, dan asri. Lumayan tuh kalo nanti ada temen atau pujaan hati yang main ke rumah bisa makin betah. *wink* Well , waktu gue lagi beresin meja belajar, gue nemu laporan hasil kegiatan klub voli perumahan rumah gue waktu kita camping di Bumi Perkemahan Ran

Heal The World

Image
ALOHAAAAAAA! Libur tlah tiba, libur tlah tiba, hore.. hore.. hore.. HORE! Sepenggal lirik lagunya Tasya Kamila berkeliaran di otak gue akhir-akhir ini setelah nyelesain minggu UAS yang bikin sholat lebih lama (baca: berdoa lebih khusyuk). And now... it’s time to enjoy my looong holiday! Yuhuuu \o/ Sebenernya gue nyuri start liburan. Tiga minggu yang lalu gue tersapu ombak ke Kepulauan Seribu sedangkan hari Senin dan Selasanya masih ada UAS. Haha good job . Tanggal 04-05 Juni kemaren gue dan anak-anak GC ( Green Community ) ngadain acara Heal The World yang bertempat di Pulau Pramuka, Kepulauan Seribu dalam rangka memperingati Hari Lingkungan Hidup yang jatuh pada tanggal 05 Juni. Ngapain aja sih di Pulau Pramuka? Yang pasti kegiatannya itu seru banget dan bermanfaat. I also took some pictures to share it with you, let’s check it out! Hari Pertama (Sabtu, 4 Juni 2011) Sekitar jam 6 pagi kita ngumpul di Gerbatama dan menuju Muara Angke naik tronton (kendaraan favorit mahas